Wednesday, October 6, 2010

Faktor Personal Karakteristik Kelompok

Setelah kita bahas tentang faktor Interpersonal dari keefektifan Kelompok, sekarang kita bahas tentang peranang apa saja yang dimainkan oleh anggota kelompok didalam sebuah kelompok. Peranan yang dimainka oleh anggota kelompok dapat membantu penyelesaian tugas kelompok, memelihara suasana emosional yang lebih baik, atau hanya menampilkan kepentingan individu saja (yang tidak jarang menghambat kemajuan kelompok). 

Peranan-peranan anggota-anggota kelompok terkategorikan sebagai berikut:
  1. Peranan Tugas Kelompok. Tugas kelompok adalah memecahkan masalah atau melahirkan gagasan-gagasan baru. Peranan tugas berhubungan dengan upaya memudahkan dan mengkoordinasi kegiatan yang menunjang tercapainya tujuan kelompok. 
  2. Peranan Pemiliharaan Kelompok. Pemeliharaan kelompok berkenaan dengan usaha-usaha untuk memelihara emosional anggota-anggota kelompok.
  3. Peranan individual, berkenaan dengan usahan anggota kelompokuntuk memuaskan kebutuhan individual yang tidak relevan dengantugas kelompok.

No comments:

Post a Comment