Tuesday, November 1, 2011

Aplikasi Komputer untuk Psikologi

Software untuk mengatasi Kecanduan internet

Kecanduan internet sudah banyak berdampak buruk bagi masyarakat Software ini digunakan pada negara Korea Selatan. Software ini akan digunakan sebagai alat untuk menurunkan tingkat kecanduan masyarakat. Terdapat dua macam software yang diberikan, yaitu program Internet Fatigue dan Consensual Shutdown.

Software Internet Fatigue berfungsi sebagai alat pemicu tingkat kesulitan permainan game dilihat dari lamanya waktu bermain. Bila seseorang memainkan game dalam waktu yang lama, maka akan semakin tinggi tingkat kesulitan dan membuat pemain jenuh.

Program Consensual Shutdown sendiri berfungsi sebagai kontrol waktu, dimana pengguna dapat menset waktu yang direncanakan untuk bermain. Komputer akan mati ketika program ini bekerja sesuai waktu yang ditentukan.

Berbagai masalah melatarbelakangi pengembangan software ini. Mulai dari kasus banyaknya kasus kematian yang terjadi. Beberapa waktu ini terjadi pada sepasang suami istri tengah asik bermain game bayi virtual dan membiarkan anak mereka terlantar hingga meninggal.
Ini merupakan masalah bersama bagi semua kalangan. Pemerintah Korsel merasa perlu untuk menurunkan kecanduan internet.
Selain mengembangkan software ini, pemerintah Korsel juga telah membuat 140 unit klinik konseling dan rehabilitasi untuk menangani kecanduan internet pada 100 rumah sakit. Bukan hanya itu, mereka juga membuat program kemah penyelamatan (rescue camp) bagi pecandu internet

APLIKASI INTERAKTIF PSYCHE (CD-i)
Aplikasi CD-Interaktif adalah sebuah istilah bagi program multimedia interaktif yang biasanya dikemas kedalam format Compact Disk (CD) dan untuk menggunakannya user harus menjalankannya melalui CD-ROM pada PC. Namun saat ini, istilah tersebut juga sering digunakan untuk menyebut aplikasi interaktif (Interactive Program) yang dipakai didalam Multimedia Kiosk.

Aplikasi ini merupakan bantuan untuk orang-orang psikologi untuk dapat memahami konsepsi Psikologi secara umum.



Sumber : http://www.psikologizone.com/software-untuk-mengatasi-kecanduan-internet/065112351

No comments:

Post a Comment